Berita Utama Indonesia – Warga masyarakat Kabupaten Sukabumi Jawa Barat menyampaikan ucapan terimakasih kepada Wakil Bupati Kabupaten Sukabumi periode 2021-2026 (Iyos Somantri), pasalnya ia telah membawa harum Kabupaten Sukabumi dikancah Internasional.
Berkat karya ilmiahnya yang berjudul "Kolaborasi Pengembangan Kawasan Geopark dalam Mewujudkan Destinasi Pariwisata Berkelas Dunia (World Class Tourism) di Provinsi Jawa Barat". Karya ilmiah tersebut menjadi referensi pengakuan Ciletuh sebagai bagian dari UNESCO Global Geopark oleh PBB.
Iyos Somantri adalah sosok yang memiliki peran aktif dibalik keberhasilan Geopark atau Taman Bumi Nasional Ciletuh atau Palabuhanratu National Geopark di Kabupaten Sukabumi, yang kembali mendapatkan Green Card UNESCO dan tetap menyandang sebagai Geopark UNESCO.
Iyos Somantri telah dianugerahi penghargaan Outstanding Nature Conservations Leader dalam ajang CNN Indonesia Awards 2024 yang keenam.
Penghargaan tersebut diserahkan oleh Direktur CNN Indonesia Titin Rosmasari kepada Iyos Somantri pada acara puncak yang berlangsung di Trans Luxury Hotel Bandung, Selasa (17/9) malam.
Hendi Suhendi warga Desa Sukamaju Kecamatan Nyalindung Kabupaten Sukabumi, kepada wartawan mengatakan, “Kami ucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Pak Iyos yang telah mendapat penghargaan yang spektakuler sehingga membawa harum Kabupaten Sukabumi dikancah Internasional, kami bangga memiliki pemimpin yang cerdas dan berwibawa seperti pak Iyos ini, semoga beliau dapat melanjutkan kebaikannya dimasa mendatang,”harapnya
Lebih lanjut Hendi mengatakan, sosok Iyos Somantri layak menyandang gelar “Budayawan”, disamping mengembangkan destinasi wisata ia juga berperan aktif mengembangkan Pencaksilat sebagai budaya tak benda bangsa Indonesia yang telah ditetapkan oleh UNESCO tahun 2019.
Iyos Somantri sampai saat ini berperan aktif sebagai Ketua Umum Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) dan Persatuan Pencak Silat Indonesia (PPSI) Kabupaten Sukabumi,”pungkasnya
Editor : Usep
0 تعليقات